Gerak Refleks

Ada yang tahu Gerak Refleks itu apa ?Berbagai hal yang terjadi dalam tubuh kita selalu dilaporkan oleh saraf ke otak. Otak akan mengolah informasi tersebut dan memberikan jawaban dan perintah pada tubuh untuk melakukan suatu tindakan.


Namun, adapula tindakan –tindakan yang dilakukan oleh tubuh kita walaupun otak belum memerintahkannya.Misalnya saat tanpa sadar kita lari menghindari sesuatu yang kita takuti atau yang membuat kita terkejut, reaksi yang terjadi secara spontan itu disebut gerak refleks. 

Saat terjadi gerak refleks,jawaban tidak diberikan oleh otak, tetapi oleh sumsum tulang belakang. Tanpa menunggu perintah dari otak, sumsum tulang belakang ini langsung memberi jawaban dan perintah pada tubuh kita untuk menghindari sumber yang kita takuti atau membuat terkejut.

Barulah setelah kita menjauhi sumber masalah, otak memberi penjelasan pada tubuh kita hal apa yang membuat kita sampai berlari menjauh tadi.Penyakit yang berhubungan dengan system saraf salah satunya adalah cerebral palsy yang menyebabkan gangguan gerakan yang terkait dengan refleks berlebihan atau kekakuan.   

0 Response to "Gerak Refleks"

Post a Comment